Monday, 1 May 2017

Cerita Sedikit: My Mood Booster on each Situation | Our Life Journey

Dear Good Readers,

Berhadapan dengan banyak orang yang punya karakter berbeda-beda kadang bikin lelah jiwa, rasanya pingin marah tapi kayaknya kok ya gak tepat, bingung juga kan cara melampiaskannya, apalagi kalau kamu adalah orang yang dikenal diam dan gak banyak bicara. Lebih sering malas menanggapi perdebatan dan pertengkaran daripada harus ngotot dan bersitegang.

Lantas apa yang harus dilakukan?

CARI MOOD BOOSTERMU!!!

Apa itu mood booster? Mood booster adalah sesuatu hal yang bisa mendongkrak motivasi kamu, yang bisa bikin suasana hati atau mood kamu yang tadinya hancur banget jadi baik lagi. Jadi bisa senyum lagi, jadi bisa mikir jernih lagi, jadi gak uring-uringan lagi. Mood booster bisa berupa makanan, benda, kegiatan atau apapun yang bisa buat kamu mengalihkan pikiranmu serta menghancurkan pikiran negatif tadi dan menggantikannya dengan sesuatu yang lebih positif.

Mood booster akan beda-beda tiap orang, bisa jadi bahkan orang yang sama punya mood booster yang berbeda-beda tergantung masalah yang sedang dihadapi, tergantung hal apa yang membuat mood kita jadi rusak.

Seperti kalian saya juga punya mood booster yang berbeda-beda tiap situasi

  1. Kalau lagi uring-uringan kayak sekarang nih, lagi ada kejadian yang gak sreg di hati, mood booster saya ICE CREAM!!! ~Thanks for the inventor :) Which flavour(s)? All the variant, but strawberry crispy is on the top of the list. Es krim yang dingin bisa bikin dingin kepala dan hati saya.
  2. Kalau lagi merasa diremehkan sama orang, direndahkan, gak dianggap, WRITING usually solves it!
  3. Another mood booster of mine kalau lagi sumpek is my HUSBAND. Entahlah dia semacam tempat buat cerita apapun masalah yang datang, rasanya kalau sudah cerita ke dia it's like loosing a half of the problem. He's not a garbage can, he's like a treasure box. And I love him. #Ecie!
  4. Kalau ice cream, writing and telling husband do not help, apa lagi kalau sedang merasa hopeless dan bener-bener feels like being in the corner of a room, I choose to take wudhu, do shalat and pray, that would bring such feeling I cannot explain. Rasanya seperti risen up lagi.
Well, itu tadi mood booster saya. Apa mood booster kalian? Kalau kalian masih belum tahu apa mood booster kalian, coba deh ingat-ingat lagi apa yang bisa bikin mood kalian bagus lagi ketika masalah datang. Kalau kalian sudah tahu, sebaiknya diingat baik-baik, jadi nanti kalau ada masalah yang kalian hadapi dan bikin kalian gak bisa mikir jernih langsung deh ambil/lakukan mood booster kalian itu.

Yang perlu diingat mood booster bukan solusi cepat yang bikin masalah kamu langsung kelar ya.. It is a positive pause you need to take a breath and calm down the emotion, so kamu bisa berpikir lebih jernih. Segera setelah mood kamu membaik cari jalan keluar untuk masalah yang kamu hadapi itu, supaya tidak berlarut-larut. Finish it or leave and forget it.

Love,
Niek!

PS:  Nulis tentang mood booster jadi teringat Gita, Cinta dan Rahasia, yang mood boosternya susu coklat.

No comments:

Post a Comment